Notification

×

Iklan

Tag Terpopuler

Jalani Rapid Test, 1.791 Orang di DKI Jakarta Dinyatakan Positif Covid-19

Jumat, 17 April 2020 | April 17, 2020 WIB Last Updated 2024-04-11T10:56:40Z
    Share
Editor:
Ilham Gunawan
 | Redaksi
Ilustrasi rapid test. (Foto: Istimewa)


prokompimindramayu.blogspot.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengungkapkan sudah ada 47.588 orang yang sudah menjalani rapid test virus Corona atau Covid-19. Sebesar 3,8 persen orang yang dinyatakan positif Covid-19.

"Dengan prosentase positif COVID-19 sebesar 3,8 persen, (Sebanyak) 47.588 orang telah menjalani rapid test," kata Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Dinkes DKI Jakarta Ani Ruspitawati dalam jumpa pers yang disiarkan akun YouTube Pemprov DKI, Jumat (17/4/2020).

Ani mengungkapkan, rapid test digelar di enam wilayah administrasi di Jakarta. Menurutnya, per hari ini, sudah tercatat sebanyak 1.791 orang kemudian dinyatakan positif Covid-19.

"Berdasarkan hasil rapid test sebanyak 1.791 orang dinyatakan positif Covid-19 dan 45.797 orang dinyatakan negatif," ujarnya.

Hingga hari ini, seperti diketahui, total ada 2.819 kasus positif Covid-19 di DKI Jakarta. Di antaranya sebanyak 204 orang dinyatakan sembuh dan 248 meninggal dunia.

"Terdapat 204 orang dinyatakan sembuh dari total 2.819 orang kasus positif, tertanggal 17 April 2020," imbuh Ani.



Dapatkan berita terbaru terkini dan viral 2024, trending terbaru, serta terpopuler hari ini dari media online wiralodra.info melalui platform Google News.