INDRAMAYU – Pelaksanaan Jalan Sehat Luwak White Coffe bersama media massa Kreator Jabar, yang semula akan dilaksanakan pada hari Minggu, 23 Oktober 2022 di Sport Center-Indramayu, mengalami perubahan menjadi hari Minggu, 13 November 2022. Pengunduran tanggal pelaksanaan jalan sehat bertajuk “Indramayu Bermartabat” itu, karena pertimbangan tertentu, demi kesuksesan kegiatan tersebut. Untuk waktu dan tempat kegiatan, tidak mengalami perubahan, yakni masih di kawasan Sport Center Indramayu, dan dimulai pukul 06.00.
"Ada beberapa pertimbangan bagi panitia pelaksana, sehingga kegiatan jalan sehat Luwak White Coffe bersama Kreator Jabar ini ditunda beberapa pekan dari yang kita jadwalkan sebelumnya," kata Abdul Gani, Pimpinan Kreator Jabar, Jumat (21/10/2022).
Lebih lanjut Abdul Gani mengatakan, pihak panitia jalan sehat telah melakukan pemberitahuan dan sosialisasi perubahan tanggal pelaksanaan tersebut, kepada para pihak terkait, terutama kepada para peserta jalan sehat yang sudah mendaftar maupun masyarakat luas. Pemberitahuan dan sosialisasi itu dilakukan, secara langsung maupun melalui media massa cetak (koran) maupun media elektronik, seperti radio Cinde Fm, Kijang Kencana Fm, dan Elsanda Fm.
Selain itu, panitia juga menyampaikan pemberitahuan dan sosialisasi perubahan tanggal pelaksanaan tersebut, melalui media sosial (medsos), dari mulai Whatshapp Group (WAG), facebook, instagram dan lainnya.
“Kami atas nama panitia pelaksana, meminta maaf yang sebesar-besarnya atas pengunduran pelaksanaan jalan sehat ini. Ada beberapa pertimbangan tertentu yang menjadi dasar bagi kami untuk mengundurkan pelaksanaan jalan sehat ini. Salah satunya, adalah untuk menjaga kondusifitas, kelancaran dan kesuksesan berbagai kegiatan dalam event jalan sehat di pusat kota ini,” jelas Gani.
Untuk masyarakat yang sudah mendaftar dan mendapatkan kupon yang akan diundi, untuk mendapatkan hadiah, pihak Panitia telah menyiapkan Kupon baru yang akan menggantinya. Kupon atau tiket jalan sehat luwak white coffe bersama Kreator Jabar, yang baru dengan tanggal pelaksanaan, 13 November 2022, disiapkan dan akan menggantikan tiket/kupon yang sudah keluar dan diterima calon peserta. Supaya ada keseragaman kupon/tiket saat pelaksanaan jalan sehat.
“Jalan sehat ini kami laksanakan, untuk ikut memperingati dan merayakan hari jadi ke-495 kabupaten Indramayu, sekaligus partisipasi kami sebagai bagian dari masyarakat Indramayu dalam mensukseskan visi Indramayu Bermartabat, yakni Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat,” jelasnya.
Abdu Gani SmHk, Pimpinan Media Kreator Jabar |
Pada acara jalan sehat ini, peserta yang mendaftar dengan uang pendaftaran Rp 40.000, akan mendapatkan Kaos cantik. Selain itu, peserta mendapatkan kupon undian, yang nantinya akan diundi banyaknya hadiah. Untuk hadian utamanya adalah UMROH ke tanah suci, dan sepeda motor.
Jalan sehat bertabur hadiah ini, mengambil start dan finish di Sport Center – Indramayu. Para peserta jalan sehat, akan dihibur dengan musik dangdut yang menampilkan artis-artis papan atas pantura. Seperti Susy Arzetty dan Suka Wijaya, Dede S (Kucing Garong), Asep Kriwil dan Aan Anisa.
"Kami mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Indramayu, maupun luar daerah, untuk hadir dan kita jalan sehat bersama. Selain mendapatkan tubuh yang sehat, juga ada puluhan hadiah menarik, serta hiburan rakyat pantura," kata Abdul Gani.
Jalan Santai bertajuk Indramayu Bermartabat ini rencananya akan dihadiri Pejabat Pemkab Indramayu, dan pihak panitia berusaha menghadirkan Pejabat dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat. (darsono)Dapatkan berita terbaru terkini dan viral 2024, trending terbaru, serta terpopuler hari ini dari media online wiralodra.info melalui platform Google News.